Kemajuan teknologi terus meningkat. Salah satunya adalah perkembangan video game dari masa kemasa semakin canggih. Jika 10 tahun yang lalu kita memainkan video game harus menggunakan Playstation dan Monitor, kini kita bisa menikmati games dengan HP berbasis Android. Ada banyak games yang keren yang bisa kita mainkan di HP Android kita. Kita hanya perlu menginstalnya dari Play Store atau Google Play.
Menginstal Game keren langsung dari play store membutuhkan kuota yang besar untuk mendownload datanya. Cara instal game android tanpa menguras kuota adalah sebagai berikut.
Cara ini mirip dengan menginstal kembali backup data game yang sudah ada, maka dari itu membutuhkan bahan-bahan hasil backupnya.
Bahan-bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :
1. File APK game yang diinginkan.
2. File DATA game tersebut.
File DATA inilah yang biasanya berbayar jika kita menginstal dr Play Store. Cara mendapatkan dua file ini adalah dengan mendownload dari situs download aplikasi-aplikasi. Masukan kata kunci nama game yang diinginkan diikuti kata APK dan DATA. Misal, "Aspalt 8 APK dan DATA". Maka google akan menunjukan beberapa situs yang menyediakan file yang anda butuhkan. Biasanya file sudah di compress kedalam file berextensi .RAR/.ZIP. Silahkan download file-file tersebut menggunakan PC.
Cara Instal :
1. Ekstrak kedua file yang dibutuhkan, yaitu file Apk dan Data. Ekstrak bisa dilakukan di PC atau juga di HP anda (jika mendukung).
2. Pindahkan hasil ekstrakan ke dalam berkas HP anda misalnya folder "Download".
3. Buka File Manager di HP anda.
4. Instal file Apk game anda. Namun jangan dibuka, keluar saja ketika proses instalasi selesai.
5. Pindahkan Folder hasil ekstrak file data game anda ke dalam folder "obb" yang terdapat pada folder "Android" HP anda.
6. Buka game anda dan mainkan.
#Semoga bermanfaat...
0 komentar